Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com

Getuk Singkong Gula Merah

Getuk singkong Gula Merah merupakan salah satu resep makanan Indonesia yang memiliki cita rasa khas. Makanan tradisional Indonesia ini saat ini mungkin agak jarang ditemui di sekitar anda, terutama di daerah perkotaan. Namun Getuk Singkong Gula Merah masih sering dijumpai di pasar pasar tradisional di pulau jawa atau saat ada pameran dan bazar makanan tradisional. Makanan yang terbuat dari singkong kukus yang ditumbuk atau dihaluskan ini memiliki rasa yang enak banget.

Getuk Singkong Gula Merah
Getuk Singkong Gula Merah

Untuk membuat getuk singkong Anda hanya butuh bahan-bahan yang sangat simpel. Membuatnya juga lumayan mudah. Hanya dengan mencampur sirup gula merah kental dengan singkong yang telah dihaluskan, dan ditambahkan sedikit garam serta vanili. Jika Anda menginginkan aroma yang lebih khas dan alami, Anda dapat menggunakan daun pandan wangi yang direbus dengan gula.

Getuk Singkong Gula Merah adalah getuk original yang saat ini getuk singkong banyak yang dimodifikasi menjadi getuk singkong pelangi, atau getuk singkong keju. Jika ingin membuat getuk singkong pelangi Anda cukup mengganti gula merah dengan gula putih kemudian menambahkan pewarna makanan sesuai keinginan Anda.

Getuk Singkong gula merah bisa juga disajikan dengan cara yang berbeda, bukan dengan menambahkan parutan kelapa muda atau parutan keju, getuk singkong bisa juga digoreng dan sajikan hangat.

Berikut ini resep Getuk Singkong Gula Merah yang bisa Anda praktekan dan coba membuat di rumah. Gampang banget kok… Yuk Mari turut melestarikan makanan tradisional Indonesia. Untuk penyajian Getuk Singkong Gula Merah original Anda bisa menyiramkan sedikit sirup gula merah diatas getuk yang sudah diberi parutan kelapa muda.

Getuk Singkong Gula Merah

Bahan:
  • 1 kg singkong, kupas bersihkan
  • 3 sendok kelapa agak muda, parut
  • 1 sdt vanili
  • 50 gr gula pasir
  • 250 gr gula merah
  • 150 ml air
  • ½ sdt garam halus

Pelengkap:
  • parutan kelapa muda

Cara Membuat Getuk Singkong Gula Merah
  • Rebus air bersama gula pasir,  gula merah  dan garam hingga gula larut dan sedikit mengental. Saring supaya bersih dari kotoran yang mungkin ada di gula. Tambahkan vanili, aduk rata, sisihkan.
  • Kukus singkong hingga matang dan empuk, selagi masih panas segera tumbuk singkong sampai halus.
  • Tambahkan parutan kelapa tumbuk kembali bersama singkong hingga halus dan tercampur rata.
  • Tuangkan sirup gula kedalam singkong halus aduk-aduk hingga gula tercampur rata dengan singkong halus.
  • Cetak sesuai selera. Beri parutan kelapa muda, sajikan.

6 Manfaat Singkong atau Getuk Singkong Bagi Tubuh Dari Kandungan Gizinya

Singkong merupakan tanaman asli Brazil dan Paraguay, merupakan makanan pokok yang ada di Indonesia dan Thailand, serta beberapa bagian di Afrika. Akarnya berfungsi sebagai sumber yang pati yang sangat baik. Singkong menyediakan energi yang dibutuhkan sebagai bahan bakar, sebagai gaya hidup aktif.

Singkong
Singkong

Menambahkan singkong dalam makanan sehari-hari, dapat menawarkan manfaat kesehatan karena kandungan vitamin, mineral dan serat. tetapi singkong hanya di konsumsi setelah dimasak untuk menghindari paparan racun. Berikut ini beberapa kandungan sehat pada singkong

Kandungan singkong yang baik mampu menjadikannya layak untuk dikonsumsi secara teratur. Beberapa diantaranya memiliki manfaat untuk menunjang kesehatan tubuh, seperti di bawah ini:

Manfaat Singkong
  1. Singkong mengandung hampir dua kali lipat kalori daripada manfaat kentang, mungkin salah satu yang tertinggi untuk setiap umbi yang kaya pati. 100 gram singkong menyediakan 160 kalori. Kalori terutama berasal dari sukrosa, membentuk sebagian besar dalam umbi ini terhitung lebih dari 69% dari total gula. Gula kompleks amilosa lain adalah sumber karbohidrat utama (16-17%).
  2. Singkong sangat rendah lemak dibandingkan dengan sereal atau kacang-kacangan. Meskipun demikian ia memiliki lebih banyak protein daripada sumber makanan tropis lainnya seperti pada manfaat ubi, kentang dan pisang.
  3. Seperti dalam akar dan umbi-umbian lainnya, singkong juga bebas dari gluten. Makanan yang bebas pati, banyak digunakan dalam persiapan makanan khusus untuk pasien penyakit celiac.
  4. Selain singkong, daun muda yang lembut merupakan sumber protein dan vitamin K. Vitamin K-memiliki peran potensial dalam membangun massa tulang dengan mempromosikan aktivitas osteotrophic dalam tulang. Hal ini juga telah membentuk peran dalam pengobatan pasien penyakit Alzheimer dengan membatasi kerusakan saraf di otak.
  5. Singkong merupakan sumber moderat dari beberapa kelompok vitamin B-kompleks yang berharga. Seperti folat, thiamin, piridoksin (vitamin B-6), riboflavin, dan asam pantotenat.
  6. Singkong adalah salah satu sumber utama dari beberapa mineral penting seperti seng, magnesium, tembaga, besi, dan mangan. Selain itu, singkong juga memiliki jumlah kalium yang cukup (271 mg per 100g atau 6% dari RDA). Kalium merupakan komponen penting dari sel dan cairan tubuh yang membantu mengatur denyut jantung dan tekanan darah.

Resiko Kesehatan Pada Singkong
  1. Singkong mengandung akar alami yang beracun cyanogenic, senyawa glikosida linamarin dan metil linamarin. Oleh karena itu, konsumsi singkong mentah dapat mengalami keracunan sianida dengan gejala muntah, mual, pusing, sakit perut, sakit kepala, dan kematian.
  2. Secara umum, kandungan sianida jauh lebih tinggi di bagian kulit luarnya. Mengupas singkong akan mengurangi kandungan sianida termasuk pengeringan dengan sinar matahari dan perendaman. Kemudian dilanjutkan dengan mendidihkan singkong dengan  air garam cuka. Penguapan senyawa ini akan membuat singkong aman untuk dikonsumsi manusia.

Demikian artikel Getuk Singkong Gula Merah saya share dan anda bisa melihat artikel-artikel lainnya di blog Getuk Lindri,Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi anda.
Terima kasih telah membaca artikel tentang Getuk Singkong Gula Merah di blog Getuk Lindri jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini diwebbroswer anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.

Artikel terbaru :

Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com