Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com

Kue dari Singkong yang Unik

Kue dari singkong yang unik di saat ini memang terdapat bermacam -macam aneka kue yang terbuat dari bahan singkong, lain halnya dengan jaman bahlulak ya hehehe jamanya nenek moyang kita yang hanya ada makanan terbuat dari singkong dengan jumlah sangat terbatas. Tentunya baik makanan dari singkong jaman dahulu dan sekarang sama-sama enak dan lezat, oke kali ini blog getuk lindri ingin share resep-resep kue dari singkong yang unik.Mari kita simak berikut ini.

 

Kue dari Singkong yang Unik


Resep Cake Kukus Singkong

Bahan-bahan Cake Kukus Singkong :
  • 1 kg singkong mentega
  • 150 gram margarin, dicairkan
  • 4 butir telur ayam (suhu ruang)
  • 125 gram gula pasir
  • 1/2 sendok teh vanili bubuk
  • 1 sendok teh ovalet
  • pewarna makanan hijau dan merah




cake kukus singkong
Cake Kukus Singkong, Foto: resepcaramasak.info

Taburan :
  • Kelapa parut putih tekstur kasar dari 1/2 butir kelapa

Cara Membuat Cake Kukus Singkong
  • Singkong mentega dikuliti, cuci bersih lalu diparut halus, sisihkan.
  • Siapkan loyang bulat plastik ukuran diameter 22 cm. 
  • Olesi dengan sedikit saja minyak goreng.
  • Siapkan mixer, masukkan telur ayam, gula pasir, vanili bubuk dan ovalet. 
  • Dengan kecepatan tinggi kocok hingga mengembang atau kira-kira selama 10-15 menit.
  • Pindahkan ke kecepatan rendah, masukkan singkong parut dan margarin cair lalu aduk cepat hingga tercampur rata.
  • Panaskan kukusan dengan api besar.
  • Kemudian adonan dibagi menjadi tiga bagian. 
  • Sisihkan mangkuk adonan yang asli. 
  • Dua bagian adonan lainnya masing-masing diberi warna hijau dan merah. Tingkat kepekatan warna disesuaikan selera.
  • Masukkan adonan warna merah ke dalam loyang. 
  • Sisihkan.
  • Setelah kukusan panas, masukan loyang tersebut lalu kukus selama kurang lebih 10 menit.
  • Buka tutup kukusan lalu tuangkan adonan tanpa warna (kuning) di atas adonan merah. 
  • Kukus kembali selama 10 menit.
  • Buka kembali tutup kukusan, tuang adonan terakhir yang berwarna hijau, kukus selama 25 menit hingga benar-benar matang. 
  • Cek menggunakan batang lidi dengan cara ditusukkan ke dalam cake apakah masih ada bagian cake yang menempel pada batang atau tidak.
  • Setelah matang keluarkan dari kukusan dan biarkan hingga uap panasnya menghilang.

Cara penyajian Cake Kukus Singkong :
  1. Kelapa yang sudah diparut kasar tadi dikukus terlebih dahulu. Simpan di dalam mangkuk bersih.
  2. Setelah uap panasnya menghilang, keluarkan dari loyang, potong-potong cake-nya, tata di piring saji lalu taburi atasnya dengan kelapa parut.

Tips Memasak Cake Kukus Singkong :
  1. Loyang bulat plastik dapat diganti dengan loyang aluminium yang biasa dipakai untuk cake panggang.
  2. Kelapa parut dikukus dahulu agar tidak basi.
  3. Mentega cair dapat diganti dengan minyak goreng sebanyak 150 mL, tambahkan sedikit garam.

Kue dari Singkong yang Unik Resep Dadar Singkong

Dengan sedikit kreatifitas, singkong pun bisa menjadi hidangan istimewa. Coba dan buktikan kelezatannya!

Bahan :
  • 1 kilogram singkong, kupas, parut halus.
  • 1 sendok teh garam.



dadar singkong
Dadar Singkong, Foto : id.pinterest.com/inehendrik

Bahan isi:
  • 100 gram udang, cincang halus.
  • 500 gram fillet kakap, haluskan.
  • 100 gram jamur merang.
  • 2 siung bawang putih.
  • 1 buah bawang bombai ukuran kecil, iris halus.
  • ½ sendok teh merica.
  • ½ sendok teh kaldu sapi bubuk.
  • ½ sendok teh garam.
  • ½ sendok teh gula pasir.
  • 1 sendok makan minyak goreng.
  • 1 batang daun bawang, iris halus.
  • 2 batang seledri, iris halus.

Pelengkap:
  • Selada keriting
  • 1 sendok makan kecap manis.
  • 1 sendok makan wijen, sangrai.

Cara membuat :
  1. Membuat kulit : campur singkong dan garam, aduk rata. 
  2. Cetak setipis mungkin menggunakan tutup panci. 
  3. Panaskan tutup panci di atas air mendidih hingga dadar singkong menjadi bening. 
  4. Angkat, sisihkan. 
  5. Membuat isi : tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum. 
  6. Masukan ikan dan udang ke dalam tumisan bumbu sampai ikan dan udang mengeras. 
  7. Kemudian masukan jamur yang telah diiris tipis.
  8. Masukan bumbu lain dan aduk sampai air habis. 
  9. Setiap lembar dadar singkong diisi dengan adonan isi secukupnya. 
  10. Lipat seperti amplop, beri daun selada lalu gulung. 
  11. Olesi bagian atas dengan kecap, dan taburi wijeni sangrai. 
  12. Sajikan segera.
  13. Untuk 10 porsi

Demikianlah artikel kue dari singkong yang unik kami sajikan atau anda tertarik dengan resep-resep yang lain,silahkan dibaca di blog getuk lindri ini.Semoga artikel Kue dari Singkong yang Unik dapat bermanfaat untuk anda semua.
Terima kasih telah membaca artikel tentang Kue dari Singkong yang Unik di blog Getuk Lindri jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini diwebbroswer anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.

Artikel terbaru :

Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com